Berita

Rabu, 03 Maret 2021, 2:45 WIB
Penyuluhan & Pembagian Sembako oleh KSR PMI STIKes Surya Global di Panti Asuhan Balita Madania
Bertempat di Panti Asuhan Balita Madania, Sabtu (27/2), Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) STIKes Surya Global melaksanakan kegiatan Penyuluhan dan Pembagian Sembako yang bertemakan “๐๐ ๐โ๐๐๐, ๐๐ ๐ถ๐๐๐”.
Meskipun di masa pandemi seperti saat ini, KSR PMI Unit XI STIKes Surya Global tetap mejalankan tugasnya sebagai relawan kemanusian. Kegiatan ini dilaksanakan pada pukul 08.30 - 11.00 WIB. Tidak lupa selama kegiatan berlangsung selalu menjaga protokol kesehatan dengan menggunakan masker, sebelum dan sesudah acara anak-anak panti dan seluruh panitia juga mencuci tangan. Tim KSR PMI STIKes Surya Global yang berpartisipasi dalam kegiatan ini ada 8 anggota, sedangkan jumlah anak panti (batita dan balita) berjumlah 10 anak.
Di sana tim KSR PMI STIKes Surya Global melakukan kegiatan penyuluhan dengan memberikan materi tentang PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) dan protokol kesehatan. Pematerinya adalah Andri Wiguna yang juga menjabat sebagai Ketua KSR PMI Unit STIkes Surya Global. Harapannya dengan adanya penyuluhan kesehatan ini, dapat membuat seluruh penghuni Panti Asuhan Balita Madania lebih sadar akan pentingnya pola hidup yang sehat.
Anak-anak panti asuhan sangat antusias dalam menerima materi walaupun agak susah ditertibkan karena masih batita dan balita, tetapi mereka paham akan yang disampaikan oleh pemateri. Tim menggunakan media poster dan menampilkan gambar dengan proyektor agar anak-anak lebih tertarik untuk menyaksikan. Tim KSR PMI STIKes Surya Global juga membagi-bagikan hadiah untuk anak-anak yang aktif dan responsif dalam menerima materi. Selain itu, tim KSR PMI juga membagikan sembako berupa beras, telur, mie instan, gula, susu dan sebagainya yang diterima dengan baik oleh pengasuh Panti Asuhan Balita Madania.
Maksud dan tujuan diadakan penyuluhan dan pembagian sembako ini adalah agar para anggota KSR PMI bisa bersosialisasi, tidak hanya dengan orang dewasa atau sepantaran saja tetapi juga kepada anak kecil pun perlu, untuk mencapai tujuan hidup sehat dengan cara mempengaruhi perilaku masyarakat baik secara individu ataupun kelompok dengan menyampaikan pesan-pesan kesehatan.
Para anggota tim juga bisa berbagi ilmu kepada anak-anak yang ada di panti asuhan, disamping mendapat ilmu baru, wawasan baru, teman baru dan saling belajar untuk saling tolong menolong dan membatu pihak yang membutuhkan, sekaligus belajar untuk bersedekah. Manfaat penyuluhan dan pembagian sembako selain untuk diri dan orang lain, yang paling utama adalah mendapatkan rasa bahagia dan semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT melalui acara ini, karena bisa membantu sesama dan mendapat pahala.
Hasil yang dicapai dari kegiatan ini adalah anak-anak panti asuhan paham dengan apa-apa yang disampaikan oleh pemateri, dan diharapkan mereka bisa mengimplementasikan di kehidupan sehari-hari.
Semoga bermanfaat dan menginspirasi sobat-sobat SurGa
๐๐๐๐๐ ๐๐ข๐ก๐ก๐ ๐น๐๐๐ก๐๐๐๐!
![[INFO] PENDAFTARAN MAHASISWA SANTRI STIKES SURYA GLOBAL](http://stikessuryaglobal.ac.id/modules/news/images/photo_2021-02-23_08-07-24.jpg)
Rabu, 24 Februari 2021, 11:26 WIB
[INFO] PENDAFTARAN MAHASISWA SANTRI STIKES SURYA GLOBAL
[INFO] ๐๐๐๐๐๐
๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐
ุงูุณูููุงูู ู ุนูููููููู ู ููุฑูุญูู ูุฉู ุงูููู ููุจูุฑูููุงุชููู
Apa kabar sobat-sobat SurGa lulusan SMA/SMK/MA/sederajat di seluruh nusantara? Pendaftaran Mahasiswa Santri Baru Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan SURYA GLOBAL Tahun Ajaran 2021/2022 sudah dibuka lho... Buat sobat-sobat SurGa yang ingin kuliah kesehatan sambil nyantri, disini nih tempatnya. Yuk, segera daftarkan diri kalian ke STIKes Surya Global.
Apa aja sih program-program studi di STIKes Surya Global? Silakan lihat-lihat infografis di bawah ini ya.
Sobat-sobat SurGa yang lain boleh juga lho sharing ke adik-adik, kakak-kakak, keponakan, tetangga, almamater sekolah, pesantren, dll yak...
ู
ููู ุงุดูุชูุงูู ุฅูููู ุงููุฌููููุฉู ุณูุงุฑูุนู ุงููุฎูููุฑูุงุชู.
๐ต๐๐๐๐๐ ๐ ๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐ข ๐๐๐๐ ๐ ๐ข๐๐๐, ๐๐๐๐ ๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐โ ๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐๐
๐๐๐ฌ๐๐ง๐ญ๐ซ๐๐ง ๐๐๐ก๐๐ฌ๐ข๐ฌ๐ฐ๐ ๐๐๐๐๐๐ฌ ๐๐ฎ๐ซ๐ฒ๐ ๐๐ฅ๐จ๐๐๐ฅ
๐๐ณ๐ฐ๐ง๐ฆ๐ด๐ช๐ฌ๐ถ ๐๐ข๐ญ๐ข๐ฏ ๐๐ข๐ฌ๐ธ๐ข๐ฉ๐ฌ๐ถ







Website: stikessuryaglobal.ac.id
Email: info@stikessuryaglobal.ac.id
Fanpage:
facebook.com/stikessurga
Formulir Pendaftaran Santri Mahasiswa Baru: stikessuryaglobal.ac.id/pendaftaran-form.html
Brosur: https://s.id/STIKesSURGA
WhatsApp Info Pendaftaran: bit.ly/CSsurga
Telepon: 0274 - 4469098



Senin, 22 Februari 2021, 1:59 WIB
๐ ๐ผ๐๐๐ผ๐ ๐๐๐๐๐๐๐๐ผ๐, ๐๐ผ๐๐๐ผ๐ผ๐ ๐๐๐๐ผ๐ ๐๐ผ๐๐ผ๐๐ผ๐๐ ๐๐ผ๐๐ ๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐ผ๐๐ผ๐
Oleh: Nแดส Wษชแดแดสแดษดแดษช, S.K.M., M.Kแดs.
๐ฃ๐๐๐พ๐ ๐ฏ๐๐๐ฝ๐ ๐ช๐พ๐๐พ๐๐บ๐๐บ๐ ๐ฌ๐บ๐๐๐บ๐๐บ๐๐บ๐ ๐ฒ๐ณ๐จ๐ช๐พ๐ ๐ฒ๐๐๐๐บ ๐ฆ๐
๐๐ป๐บ๐
Sinar matahari sering dianggap sebagai penyebab kanker kulit. Hal tersebut memang benar, namun tidak sepenuhnya. Yang dapat menyebabkan kanker kulit hanyalah sinar matahari saat siang hari. Faktanya, sinar matahari pada pukul 10 pagi sampai 4 sore memiliki tingkat radiasi ultraviolet B (UVB) yang paling tinggi. Kondisi tersebut berisiko merusak kulit, bahkan rentan memicu kanker kulit.
Bagaimana dengan sinar matahari pagi? Sinar matahari pagi dapat memberikan kehangatan dan manfaat kesehatan bagi tubuh.
Berikut ini beberapa manfaat sinar matahari pagi untuk kesehatan tubuh sebagai berikut:
๐ญ. ๐ ๐ฒ๐บ๐ฏ๐ฎ๐ป๐๐ ๐บ๐ฒ๐ป๐ฐ๐๐ธ๐๐ฝ๐ถ ๐ธ๐ฒ๐ฏ๐๐๐๐ต๐ฎ๐ป ๐ฉ๐ถ๐๐ฎ๐บ๐ถ๐ป ๐
Vitamin D adalah gizi penting untuk tubuh apalagi bagi anak yang sedang berkembang. Kekurangan vitamin D selama beberapa bulan pertama kehidupan dapat menyebabkan penyakit rakitis. Kekurangan vitamin D pada bayi juga bisa menyebabkan penurunan fungsi kognitif, serta meningkatkan risiko demensia di masa dewasa.
Ditemukan pula bahwa anak-anak dengan autisme memiliki kadar vitamin D yang lebih rendah. Karena itulah, dianjurkan untuk menjemur bayi di pagi hari, terutama pada pukul 6.00 hingga 7.30 pagi (WIB). Di waktu tersebut, sinar matahari belum terlalu menyengat. Saat menjemur bayi, khususnya bayi 0 hingga 6 bulan di waktu tersebut, disarankan untuk tetap mengenakan pakaian dan tidak menerima paparan sinar matahari langsung. Usahakan juga untuk menjemur bayi hanya selama 10–30 menit. Oleskan pula tabir surya dengan minimal SPF 15 sekitar 30 menit sebelum waktu berjemur.
๐ฎ. ๐ ๐ฒ๐บ๐ฏ๐ฒ๐ป๐๐๐ธ ๐ฑ๐ฎ๐ป ๐บ๐ฒ๐บ๐ฝ๐ฒ๐ฟ๐ธ๐๐ฎ๐ ๐๐๐น๐ฎ๐ป๐ด
Sinar matahari pagi dapat mengoptimalkan penyerapan kalsium di dalam tubuh. Kalsium itu sendiri adalah mineral yang dibutuhkan untuk membentuk struktur tulang pada tubuh. Mendapat paparan sinar matahari pagi, pertumbuhan tulang akan lebih optimal terutama untuk anak yang sedang berkembang. Dengan demikian, risiko anak mengalami penyakit tulang di kemudian hari juga lebih minimal.
๐ฏ. ๐ ๐ฒ๐ป๐ด๐ฎ๐๐๐ฟ ๐๐ถ๐ธ๐น๐๐ ๐๐ถ๐ฑ๐๐ฟ
Sinar matahari pagi dapat meningkatkan produksi vitamin D dalam darah, berjemur dan beraktivitas di bawah sinar matahari pagi juga diperlukan untuk mengatur ritme sirkadian anak. Ritme sirkadian adalah jam tubuh yang menentukan siklus tidur dan bangun, sehingga kebiasaan tidur bisa teratur. Anak-anak yang kekurangan tidur sangat berpotensi mengalami kesulitan fokus, menjadi pelupa, cepat marah atau sensitif, dan rentan terkena gangguan kecemasan.
๐ฐ. ๐ ๐ฒ๐ป๐ถ๐ป๐ด๐ธ๐ฎ๐๐ธ๐ฎ๐ป ๐ฝ๐ฟ๐ผ๐ฑ๐๐ธ๐๐ถ ๐ต๐ผ๐ฟ๐บ๐ผ๐ป
Paparan sinar matahari pagi mempengaruhi produksi serotonin, yaitu pembawa pesan kimia di otak (๐๐๐ข๐๐๐ก๐๐๐๐ ๐๐๐ก๐ก๐๐) yang digunakan untuk mengatur suasana hati dan emosi. Produksi serotonin juga bisa meningkatkan perkembangan otak, sehingga orang yang gemar beraktivitas di pagi hari cenderung lebih bahagia dan tidak mudah cemas.
๐ฑ. ๐ ๐ฒ๐ป๐ด๐ฎ๐๐ฎ๐๐ถ ๐ฝ๐ฒ๐ป๐๐ฎ๐ธ๐ถ๐ ๐ธ๐๐น๐ถ๐
Vitamin D yang aktif berkat paparan sinar matahari pagi dapat bantu mengoptimalkan penyembuhan beberapa penyakit kulit, seperti eksim, ๐๐ ๐๐๐๐๐ ๐๐ * dan jerawat. Untuk manfaat sinar matahari pagi yang lebih optimal dalam menyembuhkan penyakit kulit, untuk anak perlu mengonsumsi makanan kaya vitamin D seperti telur, ikan salmon dan lainnya.
๐ฒ. ๐ ๐ฒ๐ป๐๐ฟ๐๐ป๐ธ๐ฎ๐ป ๐ฟ๐ถ๐๐ถ๐ธ๐ผ ๐ฑ๐ถ๐ฎ๐ฏ๐ฒ๐๐ฒ๐ ๐บ๐ฒ๐น๐ถ๐๐๐
Sinar matahari di pagi hari dapat bantu menurunkan risiko penyakit diabetes. Hal ini karena berjemur di pagi hari membuat kadar insulin di dalam tubuh menjadi lebih stabil
*๐๐ ๐๐๐๐๐ ๐๐ ๐๐๐๐๐โ ๐๐๐๐๐๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐ ๐๐ข๐๐๐ก ๐ฆ๐๐๐ ๐๐๐ก๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐ ๐๐ข๐๐ ๐๐๐๐โ, ๐๐ข๐๐๐ก ๐๐๐๐๐๐, ๐ก๐๐๐๐, ๐๐๐๐ ๐๐ ๐๐, ๐๐๐ ๐๐ข๐๐โ ๐ก๐๐๐๐๐๐ข๐๐๐ . ๐๐๐๐๐๐๐๐๐ ๐๐ข๐๐ ๐๐๐ ๐๐๐ก๐๐ ๐๐๐๐๐๐ ๐๐๐ก๐๐ ๐๐๐ ๐๐ฆ๐๐๐.

Sabtu, 06 Februari 2021, 8:58 WIB
EKSPEDISI SAPA PAPUA RAJA AMPAT 2021 - SURGA TERSEMBUNYI DI PULAU YENWAUPNOR
Ekspedisi Sapa Papua adalah kegiatan yang diinisiasi oleh Yayasan Arah Pemuda Indonesia yang bergerak dalam bidang pelatihan dan pemberdayaan masyarakat. Kegiatan ini berfokus pada pemuda pemudi Indonesia, dengan pendekatan berbagai disiplin ilmu pengetahuan. Program Ekspedisi Sapa Papua bertujuan, menfasilitasi pemuda pemudi Indonesia untuk menerapkan ilmunya langsung ke masyarakat di daerah 3T (terdepan, terluar, tertinggal).
๐๐๐บ๐ฎ ๐ก๐๐ฟ ๐๐ถ๐ธ๐บ๐ฎ๐ต, mahasiswi program studi Keperawatan asal Indramayu ini juga terpilih mengikuti Eksepedisi Sapa Papua di Raja Ampat. Isma yang juga aktif sebagai Sekretaris KSR PMI Unit XI STIKes Surya Global dan Sekretaris Asisten Dosen Keperawatan STIKes Surya Global ini menceritakan pengalamannya selama mengikuti Ekspedisi Sapa Papua. Yuk Sobat SurGa, kita simak kisah Isma berikut ini:
๐๐๐บ๐ฎ ๐ก๐๐ฟ ๐๐ถ๐ธ๐บ๐ฎ๐ต, mahasiswi program studi Keperawatan asal Indramayu ini juga terpilih mengikuti Eksepedisi Sapa Papua di Raja Ampat. Isma yang juga aktif sebagai Sekretaris KSR PMI Unit XI STIKes Surya Global dan Sekretaris Asisten Dosen Keperawatan STIKes Surya Global ini menceritakan pengalamannya selama mengikuti Ekspedisi Sapa Papua. Yuk Sobat SurGa, kita simak kisah Isma berikut ini:
"Berbicara soal pemuda, pasti obrolannya tidak jauh dengan ๐ ๐๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐ก, kolaborasi, urusan pendidikan, pekerjaan, jodoh dan masa depan. Banyak hal yang bisa di-๐ด๐ฉ๐ข๐ณ๐ฆ ketika sedang berkumpul, apalagi dalam ๐ฆ๐ท๐ฆ๐ฏ๐ต pengabdian seperti sekarang ini. Dalam ๐ฆ๐ท๐ฆ๐ฏ๐ต pengabdian yang diselenggarakan oleh Yayasan Arah Pemuda Indonesia dengan nama Ekspedisi Sapa Papua Raja Ampat 2021 ini, saya diberikan amanah untuk bisa menjadi bagian dari Divisi Kesehatan Tim 3 yaitu Desa Pulau Yenwaupnor. Saya sangat bersyukur, karena bisa berkolaborasi, bertukar pikiran, dan melakukan ๐๐๐๐๐๐๐ก bersama dengan orang orang hebat. Bukan hanya dengan mahasiswa, tetapi saya bisa mengerjakan ๐๐๐๐๐๐๐ก ekspedisi ini bersama seorang ๐๐๐๐ก๐๐๐ก ๐๐๐๐๐ก๐๐, dokter, bidan, bahkan seorang ๐๐๐ก๐๐๐๐๐๐๐๐ข๐.
Kegiatan Ekspedisi Sapa Papua (ESP) dimulai pada tanggal 10 Januari 2021 sampai dengan 22 Januari 2021. Bersama dengan delegasi ESP Regional Yogyakarta, saya menuju ๐๐๐๐ก๐๐๐ ๐๐๐๐๐ก Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya. Perjalanan untuk menuju ke Pelabuhan Sorong menggunakan kapal Pelni. Sejujurnya saya sangat takut, apalagi melihat kondisi sekarang ini sedang rawannya bencana alam. Tetapi, saya selalu dikuatkan oleh orang tua saya untuk selalu membaca sholawat sepanjang perjalanan. Melakukan perjalanan jauh apalagi saat pandemi ini memang tidak mudah dan ini merupakan perjalanan terjauh yang saya lakukan saat pandemi. Banyak hal yang harus saya persiapkan, seperti swab antigen, stok masker medis untuk 2 minggu selama pengabdian, โ๐๐๐ ๐ ๐๐๐๐ก๐๐ง๐๐ dan beberapa peraturan terkait protokol kesehatan yang harus saya taati. Akan tetapi, itu tidak memberatkan saya karena niat untuk mengabdi di pelosok Indonesia selalu saya ingat.
Perjalanan yang penuh kekeluargaan, berdiskusi, akhirnya pada 14 Januari 2021 tepat pukul 11.30 WIT sampai di Pelabuhan Sorong. Untuk ke desa pulau masing-masing, kita harus melakukan beberapa perjalanan lagi yaitu menuju Pelabuhan Rakyat menggunakan Trans Sorong, lalu menggunakan kapal feri untuk menuju Pelabuhan Waisai. Harus saya katakan, ekspedisi baru saja dimulai. Sesampainya di Pelabuhan Waisai, saya bersama Tim 3 Desa Pulau Yenwaupnor dijemput oleh warga desa dengan menggunakan perahu desa. Desa Pulau Yenwaupnor merupakan daerah Ekspedisi terjauh kedua setelah Desa Sawinggrai. Bagaimana tidak? Kedatangan Tim Delegasi ini merupakan orang pertama yang datang ke Desa Pulau Yenwaupnor. Jarak yang harus ditempuh dari Pelabuhan Waisai menuju desa ini yaitu kurang lebih 2-3 Jam menggunakan perahu desa. Warga desa sangat hangat menyambut kami, membuat hati semakin ingin melakukan hal yang lebih baik untuk pulau ini. Berhubung Tim Delegasi sampai di desa sekitar pukul 22.00 WIT, maka rencana untuk ๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐ kita undur esok hari.
Hari pertama, tim melakukan ๐๐๐๐ ๐๐๐๐๐๐๐ yang sebelumnya tertunda. Saya yang merupakan delegasi dari Divisi Kesehatan menghubungi tenaga kesehatan desa pulau ini. Desa pulau ini hanya mempunyai 1 tenaga kesehatan yang biasanya warga desa menyebut dengan sebutan mantri. Fasilitas yang dimiliki mantri juga sangat terbatas, warga desa harus menyeberang ke puskesmas pembantu (Pustu) untuk melakukan rujukan kesehatan, dan apabila di puskesmas pembantu tidak menyanggupi maka warga desa harus ke Waisai untuk ke tempat pelayanan kesehatan yang lebih memadai. Setelah menghubungi tenaga kesehatan setempat, Divisi Kesehatan bersama Kepala Desa menghubungi Kader Desa serta ๐๐๐๐ ๐ต๐๐๐๐๐๐ (Dukun Bayi) untuk melaksanakan ๐น๐๐๐ข๐ ๐บ๐๐๐ข๐ ๐ท๐๐ ๐๐ข๐ ๐ ๐๐๐ (FGD) mengenai kesehatan Ibu dan Anak terutama saat hamil, melahirkan, dan masa nifas. Selanjutnya dalam Divisi Kesehatan membagi 2 tim untuk melaksanakan program kerja sikat gigi bersama dan skrining ๐ ๐ก๐ข๐๐ก๐๐๐.



Hari terakhir, bonus dari pengabdian yaitu kami bersama pemuda desa mengunjungi Pasir Timbul Raja Ampat untuk mengabadikan momen terakhir pengabdian. Setelah itu, untuk menutup kegiatan pengabdian ini, Kepala Pemerintah Waisai turut hadir melihat pentas seni yang dilakukan oleh seluruh delegasi, pemuda dan adik-adik Desa Yenwaupnor. Dengan latar belakang yang berbeda, kebiasaan yang pastinya juga sangat berbeda, tidak menjadikan kami berpisah dalam mengambil keputusan untuk mencapai tujuan. Karena tujuan kita tetap satu yaitu berkolaborasi, langkah pasti untuk negeri. Jika Allah mengizinkan kami untuk kembali ke Surga Desa Pulau Yenwaupnor, kami akan kembali tentunya dengan kondisi adik-adik Desa Yenwaupnor menjadi pemimpin untuk Indonesia.


Sampai bertemu di cerita perjalanan pengabdian selanjutnya."
Nah, seru kan kisah pengalaman Isma di Espedisi Sapa Papua ini? Semoga Sobat SurGa bisa mengambil hikmah dan inspirasi bagaimana mengabdi bagi masyarakat dan bangsa Indonesia tercinta ini.